Sabtu, 12 September 2009

“Who is your neighbour?”

Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. – Matius 22:39


Suatu hari, terjadilah percakapan yang berupa tanya jawab antara Yesus dengan seorang ahli Taurat dalam Lukas 10:25-37. Percakapan tersebut dimulai dengan pertanyaan ahli Taurat mengenai "Cara memperoleh hidup yang kekal". Kemudian berdasarkan pengetahuan ahli Taurat itu, Yesus menyuruhnya untuk MELAKUKAN. Dua kali ahli Taurat tersebut bertanya kepada Yesus, dan dua kali pula Yesus menjawabnya untuk melakukan apa telah dia ketahui. Yang pertama, ahli Taurat itu mengetahui bahwa kasih kepada Allah dan kasih kepada sesama adalah inti Hukum Taurat. Yang kedua, ahli Taurat tersebut mengetahui bahwa yang dimaksud sesama manusia ditandai dengan perbuatan kasih. Tetapi pengetahuan, tidaklah cukup! Itu sebabnya Yesus selalu menegaskan: "perbuatlah demikian" (ay. 28, 37)

Tahukah Anda bahwa

  1. Hukum yang pertama adalah mengasihi Tuhan dan hukum yang kedua adalah mengasihi sesama manusia. Jika Anda sudah tahu, itu baik. Tetapi, apakah Anda sudah melakukannya?
  2. Sesama manusia adalah semua manusia di muka bumi ini. Anda adalah sesama dari seseorang, hanya jika anda menunjukkan KASIHMU kepadanya. O, betapa inklusifnya kasih itu. Pertanyaanya: Apakah ada segelintir manusia di muka bumi ini yang Anda tidak sukai, apalagi untuk menunjukkan pertolongan kepadanya? 
  3. Tahukah Anda semua ini? Sekali lagi, Yesus barangkali memberi anda pujian, sama seperti kepada ahli Taurat karena mengetahui suatu kebenaran dalam Kitab Suci. Tetapi Yesus tetap meminta Anda satu hal: "PERBUATLAH DEMIKIAN!"Kasih kepada diri sendiri akibat dosa telah rusak dan tidak mungkin untuk dipertahankan. Tetapi kasih kepada diri sendiri setelah menerima kasih Allah adalah sesuatu yang berbeda sebab telah diperbaharui dan disucikan. Itu sebabnya, Allah memerintahkan kita untuk menyatakan kasih kita kepada sesama, sama seperti kita mengasihi diri kita sendiri.  
Salam Kasih Besar, 

6 komentar:

Unknown 15 September 2009 pukul 00.27  

sangat menyentuh hati saya.

Unknown 15 September 2009 pukul 00.42  

sangat baik. saya mengasihi lebih banyak lagi anggota keluarga

Brilian Natanael Zega 15 September 2009 pukul 01.00  

sangat memberkati dan mengubah hidup saya.

Visa Kasih Besar 23 September 2009 pukul 10.01  

Well,
kasih harus dibuktikan!!!

God Bless,

Anonim,  23 September 2009 pukul 10.04  

Love without love is a night without stars

Posting Komentar

About This Blog

Inspirasi bagi anggota gereja

Pengunjung saat ini

  © Blogger template Coozie by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP